Fokus Atasi Banjir,  Komisi D DPRD DKI Jakarta Sepakati Anggaran Rp6 Triliun, Antara Lain Untuk Bangun 15 Waduk

  • Whatsapp

Koraanmestronews. Id (Bogor) – DPRD DKI Jakarta mendukung penuh program penuntasan banjir di Jakarta. Sedikitnya disiapkan dana Rp6 triliun untuk keperluan itu. 

Dana tersebut nantinya digunakan untuk pembelian alat berat, pompa air mobil serta pembangunan 15 waduk. DPRD yakin jika berjalan maksimal maka masalah banjir bisa diatasi. 

Hal tersebut mengemuka dalam rapat pembahasan APBD DKI Jakarta 2025 antara Komisi D DPRD bersama Dinas Sumber Daya Air di Grand Cempaka, Puncak, Bogor, Senin-Rabu, 18-20 November 2024.

Dalam rapat  komisi D DPRD DKI Jakarta yang dipimpin Yuke Yurike pada tahun 2025 akan fokus dalam pengendalian banjir di Jakarta. Tak tanggung-tanggung anggaran sebesar Rp 6 Triliun disiapkan buat dinas sumber daya air (SDA) dalam APBD 2025.

“Tahun 2025 kita fokus pengendalian banjir. Dari hasil identifikasi dilapangan ditemukan kekurangan alat berat seperti excavator, becko dan lain-lain. Makanya pada tahun 2025 kita akan membeli alat-alat berat termasuk 2 truk sampah. Kita juga akan membeli pompa mobile untuk menyedot genangan-genangan air saat banjir,” ujar Yudhistira anggota komisi D DPRD DKI Jakarta usai rapat.

Selain pembelian alat berat, kata Judistira yang juga ketua fraksi Partai Golkar DPRD DKI, dinas SDA juga akan membangun 9 folder besar.

Belum lama ini terjadi banjir rob yang menggenangi permukiman warga di Jakarta Utara, karena pembangunan tanggul di sana belum selesai, sehingga diharapkan 2025 tanggul di Pantai Utara Jakarta rampung. Ini bukan dana dari APBD tapi dari Pemerintah Pusat melalui program strategis nasional (PSN). Pemprov DKI tinggal melaksanakan saja,” ujarnya lagi.

Kemudian lanjut politisi muda yang akrab disapa Wawan ini komisi D juga mendorong Dinas SDA untuk membangun sejumlah waduk pengendali banjir di lima wilayah kota.

“Kita mendorong pembangunan waduk baru. Ada 3 waduk yang anggarannya multi years. Dan 12 waduk yang anggarannya single years,” bebernya.(john) 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *