Pemprov DKI Jamin Transjakarta Tetap Beroperasi Saat Misa Akbar Di Gelora Bung Karno

  • Whatsapp

Koranmetronews. Id (Jakarta) – Pemprov DKI Jakarta memastikan Transjakarta beroperasi saat Misa Akbar yang akan dihadiri Paus Fransiskus di Stadion Gelora Bung Karno pada 5 September 2024.

Namun, rute dan jumlah halte akan disesuaikan. “Masyakarat tidak perlu khawatir, kami pastikan rute-rute itu ditambah jumlahnya. Untuk jemaat yang akan menghadiri misa, bisa naik Transjakarta dari titik mana saja ujungnya akan sampai di GBK, juga melalui transit tidak langsung,” ujar Direktur Operasional dan Keselamatan PT Transjakarta, Daud Joseph, Jumat (30/8/2024).

Joseph menyampaikan, Transjakarta akan menyiagakan seluruh petugas dan memastikan pelayanan tersedia sampai malam hari sehingga kebutuhan mobilitas pelanggan terpenuhi.

“Kalau memang ada kebutuhan dan pelanggan masih menumpuk hingga pukul 22.00 WIB, maka kami bisa tambah jam layanan hingga pukul 00.00 WIB sesuai kebutuhan. Karena itu tanggung jawab Transjakarta,” ucapnya.

Joseph berharap, masyarakat khususnya jemaat yang akan berangkat dan pulang pada misa akbar 5 September nanti, bisa menggunakan layanan transportasi publik di Jakarta.

“Tidak hanya Transjakarta tetapi juga ada MRT, LRT Jabodebek, Kereta Commuter Indonesia, dan lainnya,” tandas Daud.(john)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *