Sosok Perempun Jadi Pj Gubernur Jambi Dilantik Mendagri

  • Whatsapp

koranmetronews.id, JAMBI – Sosok seorang perempuan Dr. Hari Nur Cahaya Murni, M.Si selaku Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagari RI) menjadi Pejabat (Pj) Gubernur Jambi di lantik oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagari) Jenderal Pol. (Purnawirawan) Tito Karnavian di kantor Kemendagri Jakarta, Kamis (18/2/21).

Hari Nur kelahiran 60 tahun lalu di lantik menduduki Pj.Gubernur Jambi mengantikan H.Sudirman, SH,MH yang di tunjuk sebelumnya sebagai Plh Gubernur Jambi setelah selesai masa jabatan H. Fachrori Umar sebagai Gubernur Jambi .

Bacaan Lainnya

Pelantikan Pj Gubernur Jambi itu karena hasil Pilkada Pilgub Jambi sedang sengketa yang akan menjalani sidang di Mahkamah Konstitusi (MK), sehingga  posisi Gubernur saat ini kosong maka sesuai peraturan digantikan oleh Pj Gubernur, pelantikan Pj Gubernur tersebut di hadirin oleh Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto.

Edi Purwanto kepada wartawan mengatakan, mengapresiasi langkah Mendagri dalam hal ini. “Selamat datang di Jambi dan selamat atas pelantikan Pj Gubernur Jambi. Semoga bisa bekerja sama dalam membangun Provinsi Jambi selama masa tugas.

“Dalam melaksanakan tugas beberapa bulan kedepan bisa bersinergi untuk menjalankan roda pemerintahan provinsi Jambi serta program program pembangunan yang sudah disahkan serta  bekerja sama dalam memutus penyebaran Covid-19 di Jambi”, pungkas Edi Purwanto Ketua DPRD Provinsi Jambi.

(KMN/HMS/BT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *