Peringati HUT RI ke- 75 Masyarakat Desa Catur Tunggal OKI Gelar Doa Bersama

  • Whatsapp

koranmetronews.id, OKI – Dalam rangka memeriahkan dan meperingati Hari Ulang tahu ke -75 tahun 2020, warga Catur Tunggal,kecamatan Mesuji Makmur Kabupaten Ogan Kemering Ilir (OKI ), mengelar acara Doa bersama membaca tahlil (Yasin) guna mendoakan para pejuang (mengenang) jasa para pahlawan yang telah membela tanah air sampai tetes darah penghabisan.

Acara tersebut di hadiri oleh bapak camat Mesuji Makmur, Johan F Fadilah S,iP., MSi, kepala Desa Catur Tunggal Pujiono dan sekdes Eko Wahyono beserta seluruh perangkat Desanya, tokoh masyarakat, tokoh Agama, tokoh pemuda, para kiyai dan warga masyarakat sekitar yang mengikuti acara tersebut.

Dalam acara doa bersama dan tahlil tersebut di pimpin oleh H. Abun Abdul Rahman (P2UKD) di desa tersebut, kades sangat berterima kasih sekali kepada seluruh yang hadir dalam acara doa bersama tersebut.

” Tahlil dan pembacaan surat Yasin bersama ini, memang rutin dilaksanakan setiap tahun menyambu Hari Ulang Tahun RI yang ke -75 tahun, jatuh pada hari Senin tanggal 17 Agustus 2020. Untuk mengenang (mendoakan) jasa para pahlawan kita yang telah dengan susah payah menggorbankan jiwa, raga dab nyawa.

Dalam acara ini juga akan di adakan lomba dari sepuluh Dusun yang ada di Desa Catur Tunggal, nantinya akan di nilai dan akan di umumkan saat musrembang Desa, walaupun acara tahun ini tidak seramai dan tidak semeriah tahun sebelumnya karena pandemi Covid -19.

Doa bersama ini sangat terbatas yang hanya di hadiri dari setiap Dusun yang ada di Desa kita.”Dalam sambutan serta penyampaian kepala Desa (kades) Pujiono, dan juga arahan penyampaian camat Mesuji Makmur, Johan F Fadillah S,IP., MSi, juga mengucapkan terima kasih atas sambutan serta jamuan dan untuk penyediaan tempat yang mana telah di sediakan oleh perangkat Desa dan warga masyarakat Desa Catur Tunggal, kecamatan Mesuji Makmur kabupaten OKI, tentunya terselengara acara ini berkat kerja sama yang baik antara warga dan perangkat Desa setempat.

“Alhamdulilah puji syukur kita semua dapat bertemu di acara pada malam hari ini tentunya dalam keadaan sehat walafiat dan dalam lindungan yang maha kuasa Allah SWT, terlaksananya acara pada malam ini, tentunya kita semua tetap mematuhi peraturan yang telah di terapkan oleh pemerintah dan protokol kesehatan. “pandasnya.

Salah seorang warga Ali (50) mengatakan saat berada di lokasi acara doa bersama tersebut. Bahwa kegiatan yang diselengarakan ini memang selalu di laksakan menjelang HUT RI setiap tahun.

“Acara ini memang rutin di laksanakan setiap tahunnya dari tahun lapan puluhan sampai sekarang ini, memang tahun ini tidak semeriah tahun kemaren, dikarenakan adanya virus Corona atau Covid -19 dan tahun ini hanya di hadiri beberapa warga perwakilan dari 10 Dusun yang ada di Desa kami .”pungkasnya.

(Aliwardana)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *