koranmeteonews.id, BEKASI – Dengan berakhirnya pelaksanaan kegiatan CSR oleh Gugah Nurani Nurani Indonesia dalam bentuk berbagai kegiatan Literasi anak yang berlokasi di kecamatan Bojongmangu dari tahun 2019 sampai dengan tahun 2021.
Kemudian Gugah Nurani Indonesia dalam rangka keberlanjutan program dan kegiatan literasi anak, menyerahkan dalam program dan kegitan yang lebih luas bagi masyarakat Kab Bekasi, (24/5/22).
Penyerahan Asset dilaksanakan secara bertahap, yaitu dari Gugah Nurani Indonesia kepada Pemerintah Daerah dalam hal ini PLT Bupati Bekasi,
selanjutnya PLT Bupati Bekasi menyerahkan Asset tersebut kepada pengguna barang yaitu Dinas Kearsipan dan Perpustakaan dan kecamatan Bojongmangu.
Dia katakan penyerahan asset tersebut, berupa 3 unit mobil perpustakaan keliling, 4359 buku bacaan dan alat penunjang lainnya yang diserahkan kepada Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan serta Camat Bojongmangu, “terangnya.
PLT Kepala Bappeda Kab Bekasi Cucu Sriharti berharap, penyerahan asset ini agar dapat dikelola dengan baik dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya guna meningkatkan akses literasi anak dan mendorong peningkatan gemar membaca masyarakat, sehingga program CSR dari Gugas Nurani Indonesia ini dapat terus dilanjutkan, khususnya di wilayah kecamatan Bojongmangu, dan akses literasi anak juga dapat diperluas di wilayah lainnya melalui layanan Perpustakaan Keliling. Ujar Cucu Sriharti PLT Bappeda Kab Bekasi.
(RT)