Wakajati Jambi Jadi Inspektur Upacara Peringatan Harkitnas Ke 114 Tahun 2022

  • Whatsapp

koranmetronews.id, JAMBI – Jaksa dan pegawai lingkup Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jambi ikuti Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-114 tahun 2022 di ruang aula Jaksa Agung Suprapto Kejati Jambi, Jumat (20/5/22).

Upacara memperingati Harkitnas itu dilaksanakan secara serentak dan terbatas oleh jajaran Kejaksaan pada hari Jumat tanggal 20 Mei 2022 di kantor masing-masing dan tetap menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak dan memakai masker.

Bacaan Lainnya

Dalam upacara Harkitnas kali ini Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi (Wakajati) Jambi, Dr. Bambang Gunawan bertindak selaku Inspektur Upacara langsung membacakan Amanat dari Menteri Komunikasi dan Informatika Jhoni G Plate yang pada pokoknya mengajak segenap elemen bangsa dalam Peringatan Harkitnas tahun ini agar menjadi sebuah titik balik untuk bangkit bersama sesuai tagline “Ayo Bangkit Bersama”.

Sebuah tema yang memiliki semangat bergotong royong melaksanakan pembangunan, untuk mempercepat pulihnya bangsa Indonesia dari pandemi Covid- 19.

(BT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *