PT SMF (Persero) dan YMIE Menjalin Kerja Sama Pengembangan Pariwisarta Dengan Pemkab Sumedang

  • Whatsapp

koranmetronews.id, SUMEDANG – PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) dan Yayasan Masyarakat Indonesia Emas (YMIE) menjalin kerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang dalam pengembangan pariwisata daerah.

Perjanjian kerja sama tersebut dituangkan dalam nota kesepahaman (MoU) yang ditandatangani oleh Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, Direktur Utama PT SMF (Persero) Ananta Wiyogo dan Ketua Umum YMIE Marsudi Wahyu Kisworo di Pendopo Setda, Pusat Pemerintahan Kabupaten Sumedang, Kamis (11/2/2021).

Bacaan Lainnya

Penandatanganan MoU disaksikan pula oleh Sekretaris Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) yang juga Direktur Pelaksana III Indonesia Eximbank Agus Windiarto, Sekretaris Daerah Herman Suryatman, para Asisten, para Kepala Perangkat Daerah, beserta tamu undangan lainnya.

Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir merasa bersyukur karena telah melakukan MoU pengembangan wisata di Kabupaten Sumedang melalui pembiayaan pembangunan homestay.

“Sumedang telah bertekad dan menetapkan pariwisata sebagai core bisnisnya. Oleh karena itu, harus dibangun ekosistem wisata, salah satunya penyediaan tempat menginap atau homestay di beberapa tempat wisata,” ucapnya.

Dikatakan, selain pembiayaan homestay, PT SMF juga akan melakukan pendampingan, pemberdayaan masyarakat, pengawasan dan pembinaan komunitas kelompok pariwisata.

“InsAllah dengan adanya kerjasama ini akan mempercepat penyedian homestay di desa wisata yang pada akhirnya akan datang wisatawan yang menginap disana dan akan menggerakan ekonomi masyarakat yang pada akhirnya akan menciptakan lapangan pekerjaan dan mensejahterakan masyarakat,” katanya.

Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada PT. SMF yang membangun Rumah Trauma Healing untuk korban bencana tanah longsor Cimanggung.

“Terima kasih telah menyumbangkan rumah Trauma Healing untuk para korban bencana. PT SMF ini adalah BUMN di bawah Kementerian Keuangan yang akan bekerja sama mewujudkan Sumedang sebagai Kabupaten Wisata,” ujar Dony.

Ia juga menerangkan, selain PT SMF, hadir juga Indonesia Eximbank (LPEI) sebagai BUMN yang bergerak di bidang pembiyaan ekspor dan impor serta pembiayaan UMKM di desa-desa seperti desa wisata.

“Kalau terdapat UMKM yang produknya berorentasi ekspor, bisa dibantu pelatihan dan pembiyaannya untuk ekspor oleh LPEI . Nama programnya Coaching Program For New Exporters. Durasinya kurang lebih satu tahun,” katanya

Oleh karena itu, ia meminta  Direktur Pelaksana III Indonesia Eximbank untuk menjadikan beberapa  UMKM di desa berorientasi ekspor dan nantinya dibantu aspek ekspornya.

“Produknya seperti ubi Cilembu, kopi, mangga Gedong Gincu atau produk lainnya. Jadi SMF dan LPEI ini akan memberikan sentuhan yang luar biasa untuk kemajuan wisata dan UMKM Sumedang,” pintanya

Dirut PT SMF Ananta Wiyogo dalam kesempatannya mengatakan, SMF hadir untuk membantu pembiayaan rumah Homestay bagi warga lokal Sumedang.

“Masyarakat Sumedang bisa mendayagunakan rumahnya sebagai tempat tinggal untuk menarik wisatawan sehingga menambah penghasilan dan meningkatkan perekonomian,” katanya

Oleh karena itu, ia bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Sumedang dan Yayasan YMEI untuk mewujudkannya.

“Kami berniat tahun ini ada beberapa homestay yang akan dibangun. Rencananya di daerah sekitar Jatigede, Cipanas Sekarwangi dan Citengah,” ucapnya

Sekretaris LPEI dan juga Direktur Pelaksana III Indonesia Eximbank Agus Windiarto mengatakan, pihaknya akan kolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Sumedang untuk mendorong pelaku usaha terutama di beberapa komoditas yang telah siap untuk ekspor.

“Pertama ialah peningkatan pengetahuan pengusaha mengenai bagaimana transaksi ekspor melalui Coaching Program for New Exporters yang berdurasi satu tahun, mulai dari seleksi, pendidikan,  monitoring dan evaluasi. Ujungnya kita berharap semua tidak hanya memperoleh akses pendanaan saja, tetapi juga siap melakukan eskpor perdananya,” ucapnya.

Pada kesempatan tersebut, diserahkan secara simbolis Rumah Trauma Healing bagi korban tanah longsor Cimanggung dari PT. SMF kepada Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir.

(KMN/ADS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *