Karyawan PT Tang Mas Cimanggis Depok Menagih Pesangon Belum Bayar Ke Kantor Pusat di Kembangan Jakbar

  • Whatsapp

koranmetronews.id, Jakarta – Aksi Unjuk Rasa dari Karyawan PHK dan Pensiunan PT. Tang Mas dari Cimanggis Depok Jawa Barat, bertempat di Kantor Pusat PT. Tang Mas Jl. Puri Kencana Komp. Puri Niaga I No. K VII Kel. Kembangan Selatan Kec. Kembangan Jakarta Barat pada hari Senin, 26 Oktober 2020 Pukul 09.00 WIB telah dilaksanakan giat, yang di ikuti sebanyak 50 Orang, Korlap. Deni Maulana.

Orasi yang disampaikan Kami Eks Karyawan PT. Tang Mas Kami Menagih Hak Pesangon kami yg belum dibayarkan.

Deni Maulana kami karyawan PHK dan Pensiunan PT. Tang Mas dari Cimanggis Depok menuntut Hak kami yg belum dibayarkan selama 3 Bulan. Apabila tuntutan kami tidak dipenuhi oleh Perusahaan, kami akan terus melaksanakan Aksi Unras sampai hak hak kami dipenuhi sahutnya, Jumat, 26/10/20.

Massa Yang berada Diluar.

Pukul 10.50 WIB Perwakikan 5 (lima) Orang dari Aksi Unras Pimp Deni Maulana diterima oleh Anggiat (Pihak HRD). Menyampaikan hak-hak dari tahun 2019 sampai sekarang blm ada kejelasan (hak Pesangon yang belum dibayarkan selama 3 bulan.

Perusahaan agar bertanggung jawab dan membayar hak hak kami, kita hanya meminta hak tidak lebih dari itu (Pesangon yang belum dibayarkan). Semoga ada kejelasan dari Pihak Perusahan yg sudah disepakati bersama antara perusahan dan karyawan.

Anggiat  Pihak HRD PT. Tang Mas Tentang Permasalahan keterlambatan Pembayaran Pesangon karna Perusahaan belum ada kestabilan dalam beroprasi, perusahan hanya mengandalkan 2 (dua) mesin dalam beroprasional yang sebelumnya 7 (tuju) mesin.

Aset Perusahaan juga sudah terjual agar tetap Oprasionalnya karna Perusahaan sedang pailit sahutnya. Perusahan belum siap untuk membayar 3 (tiga) Bulan Pesangon yang terlambat, Perusahaan akan membayar bertahap sebesar 25% pada Bulan November (perminggu 25%)

Hasil kesepakatan dengan Pihak perusahaan yang 25 % akan dibayarkan 25 % per Minggu mulai bulan November 2020. Untuk tunggakan yang 3 Bulan akan diadakan pertemuan kembali antara pihak Direksi dengan perwakilan Karyawan.

Untuk pertemuan akan di agendakan di kantor pusat Tang Mas Jl. Puri Kencana Komplek Puri Niaga I Blok K 7 Kembangan Selatan Kembangan, Pada hari Jumat 30 Oktober 2020, Pkl 10.00 WIB.

Unsur pengamanan yang hadir  dari Koramil dipimpin oleh Sertu Taufik, Personil Polres dipimpin Iptu Tunari dan Polisi Sektor (Polsek) Kembangan AKP Benget Sibuaea, giat Orasi dan pertemuan selesai dengan tertib dan aman.

(kmn/Suhatno)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *