FKDM se Jakarta Selatan Siap Membuat Piket di Posko Siaga Banjir

  • Whatsapp

koranmetronews.id. JAKARTA – Siang tadi (Senin, 05/10/20) Pengurus Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat Kota Jakarta Selatan mengadakan pertemuan bersama Para Ketua FKDM Kecamatan dan Kasuban Kesbangpol di Teras Ruang Serbaguna Lt. 2 Blok B Gedung Walikota Jakarta Selatan.​​

Pembahasan terkait kesiap Siagaan baik Anggota FKDM Kota Kecamatan hingga  Kelurahan Se Jakarta Selatan dengan membuka Piket Posko Bersama Siaga Banjir di kanto Walikota, Kecamatan hingga kelurahan se Jakarta Selatan, guna menghadapi musim penghujan, sebagaimana kita ketahui bersama bahwa Wilayah Jakarta Selatan juga adalah wilayah Langganan Banjir baik Banjir kiriman maupun Banjir efek Hujan yang berkepanjangan.

Bacaan Lainnya

Seluruh kelurahan dan kecamatan, hingga kantor Wali Kota Jakarta Selatan telah mendirikan posko siaga bencana. Posko siaga bencana ini dan kami sebagai FKDM membentuk Piket bersama di masing-masing FKDM Tingkatan, piket ini di buat sebagai tempat menghimpun informasi, dan koordinasi dengan berbagai pihak, guna mengantisipasi bencana seperti banjir.

Posko dibuka selama 24 jam, dan akan ada petugas terdiri dari unsur kelurahan, Satpol PP, Bina Marga, SDA, Damkar, Lingkungan Hidup, Sosial, Kehutanan Jakarta Selatan hingga unsur TNI dan Polri, dan juga melibatkan para tokoh tokoh masyarakat yang piawai dalam mendeteksi Secara Dini dan Cegah Dini yaitu FKDM dan tokoh masyarakat yang berjaga setiap harinya.

Dengan didirikannya Posko ini, seluruh elemen masyarakat yang berada di tiap-tiap kelurahan, kecamatan hingga tingkat kota, dapat meningkatkan kewaspadaan dan kesiapa – siagaan dalam menghadapi bencana.

Pada Posko Siaga Bencana tersebut juga ditampilkan berbagai informasi seperti peta lokasi banjir, Peta Lokasi Pengungsian, data sarana posko banjir, rekapitulasi warga terdampak banjir, data lansia balita yang terdampak banjir, data pendistribusian bantuan per hari dan data kebutuhan seragam sekolah bagi pengungsi.

(Red/Nova).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *